Jokowi Ingin Rubah Makasar Mirip Shenzhen China

Abidintoto.news – Presiden Jokowi berniat mengubah area metropolitan Makasar, Maros, Sungguminasa, Takalar, dan Pangkep di Sulawesi Selatan menjadi seperti kota Shenzhen.

Wali Kota Makasar Danny Pomanto, dan sejumlah pejabat di Sulsel ke istana. Mereka membicarakan rencana pembangunan Maminasatapa sebagai kota pelabuhan.

Read More

“Kami akan siap untuk melaksanakan apa yang beliau arahkan dan beliau impikan Makasar dan sekitarnya menjadi seperti Shenzhen, dekat Hongkong,” kata Danny setelah bertemu Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (27/2).

Bahtiar menyebut Sulawesi Selatan sebagai pintu gerbang Indonesia timur. Provinsi ini juga dibangun untuk menopong perdagangan via laut di timur Indonesia.

Jokowi, ucapnya, telah memulai pembangunan Sulawesi Selatan dengan peresmian New Port Makasar pekan lalu. Pelabuhan itu menjadi pelabuhan terbesar kedua di Indonesia.

Menurut Bahtiar, pembangunan Makasar dan sekitarnya juga akan berdampak pada pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Maminasatapa akan berperan sebagai pemasok utama bahan pangan untuk IKN.

“Nanti akan suplai berbagai kebutuhan pokok untuk IKN karena yang terdekat potensi pertanian terbesar perternakan itu dari Makasar,” ujarnya.

Shenzhen adalah kota di metropolitan modern di bagian tenggara China. Kota ini menghubungkan Hongkong dengan dataran utama China.

Secara keseluruhan, Shenzhen adalah kota yang dinamis dan menarik, menawarkan kombinasi unik modernitas, inovasi teknologi, dan budaya tradisional China. Dengan berbagai atraksi wisata dan kesempatan bisnis yang melimpah, Shenzhen merupakan destinasi yang menarik bagi siapapun yang ingin menjelajahi keajaiban dan kemajuan China modern.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *